Internasional

Mentan Amran Sulaiman: “Astaghfirullahaladzim,” Salah Sebut Nama Gubernur Jabar di Depan Prabowo

Menteri Pertanian (Mentan) Amran Sulaiman secara tidak sengaja salah menyebut nama Gubernur Jawa Barat, Dedi Mulyadi, di hadapan Presiden Prabowo Subianto. Insiden ini terjadi saat Amran membuka sambutannya dalam acara Panen Raya dan Pengumuman Swasembada Pangan di Karawang, Jawa Barat, pada Rabu, 7 Januari 2026.

Dalam momen tersebut, Amran keliru menyebut nama Ridwan Kamil, yang merupakan mantan Gubernur Jawa Barat periode sebelumnya, alih-alih Dedi Mulyadi yang akrab disapa Kang Dedi Mulyadi (KDM). “Para Gubernur, ada (Gubernur Jawa Barat) Pak Ridwan Kamil.. eh Astaghfirullahaladzim. Ini, Kang Dedi Mulyadi,” ujar Amran, yang sempat terdiam sejenak setelah menyadari kekeliruannya.

Artikel informatif lainnya dapat dibaca melalui Mureks. mureks.co.id

Kesalahan penyebutan nama tersebut disambut riuh oleh para hadirin di lokasi acara. Amran kemudian segera meminta maaf kepada KDM. “Ini harus potong kambing ya kalau salah nama. Maaf Pak Gubernur, sahabatku sering telpon-telponan, ‘pak Mentan, ada butuh irigasi’. Saya sangat dekat dengan beliau,” jelas Amran, mencoba mencairkan suasana.

Amran juga menceritakan kedekatannya dengan KDM, termasuk percakapan yang menyinggung afiliasi politik. “Tapi biasa beliau tambah pak presiden, ‘Pak Mentan jangan sampai lupa, aku dari Gerindra’. Oh iya, aku ngerti itu.Maksudnya, tambah itu bantuan 10%. Tetapi perintah Bapak Presiden, ‘Pak Mentan, jangan pilih kasih seperti orang lain’. Itu siapapun terbaik, itu yang jadi distributor. Jadi kami tutup mata, Bapak Presiden. Siapa saja, saya iya-iya saja,” ungkapnya.

Menurut pantauan Mureks, pernyataan Amran ini menegaskan komitmen pemerintah untuk tidak memandang afiliasi politik dalam penyaluran bantuan. Amran menegaskan bahwa dirinya hanya mengikuti perintah Presiden Prabowo dalam menjalankan tugasnya sebagai Menteri Pertanian, tanpa memandang asal partai para pemimpin daerah.

“Aku garis lurus saja, Bapak Presiden. Maaf Pak Gubernur (Jawa Barat), nanti bantuan ada tambahannya karena pelayanannya baik hari ini,” pungkas Amran, menutup sambutannya dengan janji tambahan bantuan untuk Jawa Barat.

Mureks