Ada Even Baru Nih, Ayo Ngelong ke Lubuklinggau

oleh
oleh

MUREKS.CO.ID – Kota Lubuklinggau adalah kota yang terletak di wilayah Provinsi Sumatra Selatan. Kota ini memiliki luas 419,80 km² dan dulunya kota ini merupakan bagian dari kabupaten Musi Rawas dimekarkan pada tahun 2001. Tahun ini Pemerintah Kota Lubuklinggau Provinsi Sumatera Selatan akan melounching Program “Ayo Ngelong ke Lubuklinggau 23-3-2023”.

Tujuannya diadakan Visit Lubuklinggau tersebut agar Kota Lubuklinggau dapat meningkatkan kunjungan yang akan berdampak pada peningkatan kesejahteraan dan perekonomian masyarakat. Selain itu membangun Kota Lubuklinggau agar lebih maju dan berkembang.

Baca Juga : Musi Rawas Pertama Canangkan Desa Wisata Tematik Bersih Narkoba se-Indonesia

Salah satu upaya untuk mensukseskan program “ Ayo Ngelong Ke Lubuk Linggau “ yakni dengan menyelenggarakan berbagai even even besar. Baik berskala regional, nasional bahkan internasional yang tujuannya bisa mendatangkan wisatawan lokal maupun luar.
Dengan diadakannya beberapa even tersebut diharapkan banyak orang dari luar daerah datang ke Kota Lubuklinggau Provinsi Sumatera Selatan.

Sehingga pendapatan para pelaku Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) yang ada di Kota Lubuklinggau Provinsi Sumatera Selatan dapat meningkat. Sedikinya ada 48 even bakal digelar tahun ini lewat Program “Ayo Ngelong Ke Lubuk Linggau dimulai 23 Maret 2023. Baik even lokal, regeonal maupun even nasional.

Baca Juga : Kecamatan Muara Beliti Gelar Musrenbang Dibuka Bupati Hj Ratna Machmud

Untuk diketahui di Kota Lubuklinggau ada beberapa tempat wisata yang bisa didatangi.
Yakni wisata alam, wisata budaya wisata kuliner, wisata keagamaan.

  • Wisata alam diantara:

– Taman bunga tepian Kelingi
– Air terjun temam
– Bukit sulap
– Sungkai sie
– Bendungan watervang
– Air terjun sandi
– Air terjun Curug leko
– Danau wisata relegi al-azhar

Baca Juga : Bupati Hj Ratna Machmud Dukung Program PCNU Musi Rawas

  • Wisata budaya diantaranya:

– Museum subkoss garuda
– Perpustakaan kota

  • Wisata kuliner diantaranya:

– Nasi bakar 88
– Mie ayam putra “e”
– Saung sempurna
– HokBen

  • Wisata religius diantaranya

–  Masjid agung As-Salam Lubuklinggau

Baca Juga : Musi Rawas Pertama Canangkan Desa Wisata Tematik Bersih Narkoba se-Indonesia

Penjabat (Pj) Sekda Kota Lubuklinggau, H Imam Senen menerangkan, Pemerintah Kota Lubuklinggau saat ini tengah mempersiapkan berbagai kegiatan yang merupakan rangkaian HUT dan juga Program Ayo Ngelong Ke Lubuklinggau. Imam Senen meminta seluruh ODP harus siap menyukseskan seluruh acara yang bakal digelar sepanjang 2023.

Ada berbagai agenda yang merupakan rangkaian “Ayo Ngelong Ke Lubuk Linggau” yang bukan hanya promosi keunggulan Kota Lubuklinggau. Namun juga kegiatan yang dapat menjadi salah satu pergerakan laju perekonomian di Kota Lubuklinggau Provinsi Sumatera Selatan. (ADE YOSINE DITE NURIKE/MA MAZROI’LLAH)