Korban Pembakaran Rumah di Belani Muratara Minta Keadilan, Surati Kapolda Sumsel, Sampaikan 7 Tuntutan

oleh
oleh
Korban pembakaran rumah di Desa Belani Kecamatan Rawas Ilir, Kabupaten Musi Rawas Utara (Muratara) oleh sekelompok massa meminta keadilan.
Korban Amir didampingi Hartoni Ahmad Khan selaku Koordinator Forum Masyarakat Pejuang Keadilan.

Selain mengajukan saksi, Amir mengaku memiliki bukti video aksi pembakaran yang diduga dilakukan Boking, adik kandung Bupati Muratara.

“Dasar kami melaporkan Boking karena dalam video itu jelas. Boking itu adik kandung Bupati Muratara. Banyak yang terlihat dalam video ikut membakar, tapi yang paling jelas Boking ,” tegas Amir didampingi Hartoni Ahmad Khan selaku Koordinator Forum Masyarakat Pejuang Keadilan.

Baca Juga :Bahagia dan Sedih, Setelah Nikah, Pria di OKU Kembali ke Dalam Sel

Amir berharap Polda Sumatera Selatan mengusut tuntas aksi pembakaran rumah miliknya. Dirinya juga meminta aparat kepolisian segera menangkap Boking demi keadilan.

“Kerugian total Rp2,8 Miliar. Yang dibakar 5 ramah, 6 bedeng dan 2 rumah dirusak,” ucap Amir.

Baca Juga :Api Karhutlah Terbang, 2 Rumah dan 2 Motor di OKI Terbakar

Hartoni Ahmad Khan selaku Koordinator Forum Masyarakat Pejuang Keadilan menambahkan, ada ketidakadilan dalam proses hukum kasus pembakaran rumah di Desa Belani.

Menurutnya, saat ini 2 tersangka pembacokan adik Bupati Muratara hingga tewas sudah ditangkap dan diproses hukum.

DAPATKAN INFORMASI LAINNYA DI GOOLGE NEWS