Empat Lawang-Muratara Masuk Daerah Rawan Pemilu, Pangdam Sampaikan Pesan Ini

oleh
oleh
Kabupaten Empat Lawang dan Musi Rawas Utara (Muratara) masuk dalam kategori rawan dalam pelaksanaan Pemilu
Pangdam II/Sriwijaya Mayjen TNI Yanuar Adil

MUREKS.CO.ID – Hasil rapat Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) se-Sumatera Selatan, 2 daerah masuk dalam kategori rawan dalam Pemilihan Umum (Pemilu).

Kedua daerah tersebut, Kabupaten Empat Lawang dan Musi Rawas Utara (Muratara).

Baca Juga :Cucu Dilapor Salah Tembak, Kakek di Lubuklinggau Meninggal Dunia

“Data kita dapatkan dari Bawaslu Provinsi Sumsel,” tegas Pangdam II/Sriwijaya Mayjen TNI Yanuar Adil, dikutip dari sumateraekspres.id Sabtu, 23 September 2023.

Pangdam mengatakan, telah digelar rapat koordinasi Forkopimda se-Sumatera Selatan beberapa hari lalu.

Baca Juga :Konflik PT Gorby dan PT SKB, Gerakan Barisan Muda Muratara Sampaikan 6 Pernyataan Sikap 

Pangdam menilai masyarakat Sumsel saat ini sudah masuk dalam lingkup cerdas.

Dengan adanya sosialisasi yang dilakukan melalui media mainstream, online dan sosial (medsos), sebagian besar sudah sadar penting dan perlunya ikut serta dalam menyukseskan Pemilu.

DAPATKAN INFORMASI LAINNYA DI GOOLGE NEWS