Sidak, Sampai Begini ya Bupati Muratara Menanggapi Proyek Jalan Asal-asalan

oleh
oleh
Bupati Muratara, H Devi Suhartoni
Bupati Muratara, H Devi Suhartoni

“Semua pekerjaan saya stop. Saya juga sudah ketemu Kades Kuto Tanjung,” terangnya.

Bupati juga mengucapkan terima kasih pada warga yang memberikan masukan.

“Terus awasi untuk semua (pekerjaan) tidak benar seperti ini,” tulis bupati lagi.

BACA JUGA : Larangan Jualan Pakaian Bekas BJ Lubuklinggau Tidak Pengaruhi Omzet Penjual

Bupati menyertakan video saat dirinya melakukan inspeksi mendadak (sidak) terhadap proyek jalan di Ulu Rawas tersebut, Sabtu 25 Maret 2023.

Dalam video balasan, Bupati terlihat marah melihat kondisi jalan yang sudah rusak, sebelum selesai dikerjakan.

Setelah melihat langsung, menurut Bupati pengerjaan jalan tersebut dilaksanakan dengan tidak benar.

BACA JUGA : Bupati Muratara Nomor 1 Harta Kekayaan Tertinggi, Lubuklinggau, Muba, Musi Rawas

Bupati menyesalkan cara kerja (kontraktor) yang sama sekali tidak benar itu.

“PU harus turun ke lapangan stop semua proyek ini,” celoteh Devi dalam video tesebut.

Dia juga menemui beberapa pekerja, yang sedang mengerjakan proyek jalan.