Pria Ini Nekat Bobol Gudang Hiu, Ternyata Manfaat Sirip Hiu Banyak dan Harganya Mahal

oleh
oleh
Tersangka pembobol gudang Hiu diamankan Polisi
Tersangka pembobol gudang Hiu diamankan Polisi

MUREKS.CO.ID – Polisi berhasil mengamankan pelaku pembobol gudang sirip hiu.

Pembobolan tersebut terjadi di Jalan Kandis 3 Kelurahan Sumber Jaya Kelurahan kampung Melayu Kota Bengkulu.

Pelaku ini telah diamankan kata Kapolsek kampung Melayu AKP Surya R Purnama, dibekuknya pelaku setelah adanya laporan korban M. Hut warga Jalan Cendrawasih Kelurahan Kebun Geran Kecamatan Ratu Agung Kota Bengkulu.

BACA JUGA : Lagi Nyenyak Janda Tergesah-gesah Keluar Rumah, Alami Luka Bakar di Kaki dan Wajah

Tim Opsnal Polsek Kampung Melayu melakukan penyelidikan dan mendapati informasi bahwa pelaku berinisial RC warga Kelurahan Anggut Dalam Kecamatan Ratu Samban Bengkulu sedang berada di Pintu Batu, tim yang tidak mau kecolongan langsung bergerak dan berhasil membekuk pelaku.

Ditambahkan AKP Surya, pembobolan dilakukan pelaku pada Kamis 27 Oktober 2022 lalu sekitar pukul 20.00 WIB.

“Iya benar sudah kita amankan, tersangkanya satu orang, kerugian itu ditaksir Rp 60 juta, yang dicuri pelaku ini sirip ikan hiu yang sudah kering sekitar Delapan kilogram,” tegas AKP Surya.

BACA JUGA : Yeah Ada Anime, Tiga Film Tayang di Bioskop Cinepolis Lippo Plaza Lubuklinggau

Saat ini pelaku sudah dijebloskan ke sel tahanan Polsek Kampung Melayu, penyidik masih mendalami akan ada keterlibatan pelaku lain.