Oknum Kades Babat Maki-maki Perangkat Desa, Asisten I : Tidak Pantas Seorang Pemimpin Begitu

oleh
oleh
Asisten I Setda Kabupaten Musi Rawas Ali Sadikin menyayangkan tindakan oknum Kades Babat yang memaki perangkat desa dengan kata-kata kotor.
Asisten I Setda Kabupaten Musi Rawas Ali Sadikin menyayangkan tindakan oknum Kades Babat yang memaki perangkat desa dengan kata-kata kotor.

Diberitakan sebelumnya seorang oknum Kepala Desa (Kades) di Kabupaten Musi Rawas (Mura) Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel) maki-maki perangkat desa.

Tindakan oknum Kades tersebut terekam kamera dan viral melalui pesan berantai WhatsApp serta WhatsApp group, Jumat, 2 Juni 2023.

Baca Juga :Ingin Jadi Petani Melon Sukses di Rumah, Berikut Cara Budidaya Buah Melon Dalam Polybag yang Benar

Dalam video berdurasi 01.41 menit yang beredar, seseorang laki-laki mengunakan pakaian kemeja putih lengan panjang diduga oknum Kades di Musi Rawas mengeluarkan kata-kata kotor.

Laki-laki itu marah dengan seseorang diduga perangkat desa belum diketahui permasalahannya.

“Kalu dusun kito nih nak dibentuk baru nyadarlah kau, nah apo lagi kamu nak bantah. Kau nak ngetes aku, kau. Nak belobang perut kau. Nga…….. umak kau, “ demikian kalimat diucapkan laki-laki perawakan besar tinggi diduga oknum Kades dalam video yang diterima MUREKS.CO.ID.

Baca Juga :Giliran Palembang, Muktamar Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah ke 20 Bakal di Kota Pempek

Dalam video oknum Kades arogan itu juga menantang agar pria yang dimarahinya agar tidak sok hebat.

“Kau dag usahlah cak pakam nian, nyadarlah oi dusun ini nak berobah dak. Kau ngomong cak kepakam, cak ke hebat, pil..* kau nih,” ucap pria yang berkepala plontos itu.

Informasi diterima redaksi MUREKS.CO.ID, Sabtu, 3 Juni 2023, laki-laki yang sedang marah-marah itu diduga oknum Kades Babat Kecamatan STL Ulu Terawas Kabupaten Musi Rawas.

Hingga berita ini ditayangkan Oknum Kades Babat belum berhasil dikonfirmasi terkait video viral tersebut.

Baca Juga :Ini yang Perlu Diperhatikan Sebelum Menamam Buah Melon Dalam Polybag

Baik ditelepon langsung maupun melalui chat WhatsApp, tidak berkomentar, kendati sudah centang biru dua.

Dikutip dari LINGGAUPOS.CO.ID, Salah seorang staf Kantor Desa Babat, Puja Satria menceritakan, kejadiannya oknum Kades arogan itu terjadi Jumat 2 Juni 2023.

YUK GABUNG DAN BACA JUGA DI GOOLGE NEWS