Ribuan Jamaah Muhammadiyah Salat Id di Halaman TOM Lubuklinggau

oleh
oleh
Salat Idul Adha Suasana Salat Id di Taman Olahraga Megang (TOM) Lubuklinggau, Jumat 21 April 2023-
Suasana Salat Id di Taman Olahraga Megang (TOM) Lubuklinggau,

Dalam pelaksanaan Salat Id tersebut, Imam akan dipimpin Ustad Marlinaf.

Sedangkan untuk bertindak sebagai khatib yakni ustad Hasbi Sayidina Ali.

BACA JUGA : Lubuklinggau Dipadati Kendaraan, Jalur Mudik Sebaiknya Lalui Jalan Ini

Sebelumnya Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) \ akan melaksanakan Salat Idul Fitri 1444 H di halaman Masjid Agung As Salam, batal melaksanakannya.

PDM Lubuklinggau sudah melaksanakan rapat persiapan di Masjid Agung As Salam, dan juga sudah mengeluarkan pemberitahuan dan undangan No.205/III.O/B/2023 tertanggal 12 April 2023.

BACA JUGA : Pemudik Lelah Butuh Istirahat yang Aman, Tiap Polsek di Musi Rawas Jadi Rest Area

Informasi batalnya Salat Id di halaman Masjid Agung As Salam ini, dibenarkan Ketua PDM Lubuklinggau, dr H Mast Idris Usman E.

“Dipindah karena sesuatu dan lain hal,” jelas dr H Mast Idris Usman E, yang juga mantan Direktur RS Siti Aisyah Lubuklinggau ini.

Karena itulah, direncanakan lokasi Salat Id yang semula di halaman Masjid Agung As Salam Lubuklinggau, dipindah ke pelataran Taman Olahraga Megang (TOM). (*)