Konsisten Berkontribusi, Bawa Program Santunan BI, Fauzi Amro: Jika Ada Pinjaman Usaha, Bisa Ajukan Relaksasi Pandemi

oleh
oleh

LUBUKLINGGAU-Reses perseorangan Fauzi H Amro sebagai anggota DPR RI Komisi XI Anggota MPR RI Fraksi Partai NasDem sekaligus Sosialisasi Empat Pilar Pancasila, UUD Tahun 1945, NKRI dan Bhineka Tunggal Ika serta menyalurkan bantuan dari Program Santunan Bank Indonesia (PSBI) untuk Kota Lubuklinggau sebanyak 29 usulan.

Reses yang dilaksanakan di Pos Komando Sahabat Fauzi Amro (Posko SAFA) Jl. Jend. Sudirman Kelurahan Jogoboyo Kecamatan Lubuklinggau Utara II, Rabu sore (28/7) dengan prokes ketat, pakai masker, cuci tangan dan jaga jarak. Didampingi Ketua DPD NasDem Lubuklinggau H.Rachmat Hidayat atau karib disapa Yoppi Karim, Sekretaris Hj. Ratna Dewi dan Bendahara Harien Aperi, juga Anggota DPRD Lubuklinggau Budi Prayitno, Setiawan, Romi Jaya.

Fauzi Amro menyampaikan isu nasional terkait vaksinasi, dimana dari 180 juta sasaran vaksin yang baru divaksin mencapai 30 juta penduduk. Untuk itu, giat vaksinasi yang masih bergulir ini untuk dimanfaatkan karena ini gratis.

Terlepas dari isu tersebut, dirinya yang bertugas bermitra dengan Bank Indonesia, Menteri Keuangan, Otoritas Jasa Keuangan (OJK), Bapemsa dan Himbara, di reses kali ini membawa program dari beberapa lembaga tersebut. Termasuk, jika ada pelaku usaha memiliki pinjaman perbankan dan leasing, bisa mengajukan lagi penangguhan angsuran enam bulan.

Terkait program PSBI, menurutnya ditahun ini ada 29 usulan, dimana tahun lalu ada 32 bantuan. “Bantuan PSBI ini kami serahkan ke DPD NasDem Lubuklinggau untuk disalurkan lewar sekretariat. Dari 29 usulan itu, 9 usulan sudah cair, sisanya 20 usulan masih di survey. Terkait usulan bantuan ini, diperkenankan untuk masjid senilai Rp30 juta, mushola Rp25 juta dan PAUD Rp25 juta. Dana ini full dikirimkan BI langsung tanpa potongan, silahkan gunakan dengan baik. Kami minta doa selalu sehat dan selalu berkontribusi untuk masyarakat dan doakan Kak Yoppi jadi Walikota 2024,” ajak Fauzi.

Sementara, Ketua DPD NasDem Yoppy Karim mengaki sangat bangga dengan Fauzi Amro yang juga Ketua Pemenangan Pemilu Wilayah III. Pihaknya selama ini terus berkontribusi untuk masyarakat, seperti santunan dan bantuan mushola dan masjid.  “Inilah enaknyo punyo wong kito, dio datang bawa oleh-oleh bantuan. Ini bukti nyata dari partai NasDem. Harapan kami yang hadir dan sebagai penerima bansos BI, walaupun bukan kader tapi mendukung memenangkan atau membesarkan partai NasDem. Sementara ini untuk safari jumat kami setop dulu karena pandemi,” ungkapnya.(mnr)