Jelang Ramadan Pengurus Pengajian Al Hidayah Dikukuhkan, HRW: Terbuka Untuk Semua

oleh
oleh

Laporan: Muh.Minor
LUBUKLINGGAU-Ketua Dewan Pimpinan Daerah Partai Golongan Karya (DPD II Golkar) Kota Lubuklinggau, H.Rodi Wijaya (HRW) didampingi Ketua DPD Pengajian Al Hidayah, Hj.Diana Rufini, mengukuhkan pengurus di delapan kecamatan Kota Lubuklinggau Al Hidayah yang merupakan organisasi sayap partai Golkar ini, Sabtu siang (27/3) dikediamannya.

HRW menyampaikan, pengukuhan organisasi sayap partai Golkar, Al-Hidayah sendiri telah terbentuk di pusat dan seluruh provinsi se-Indonesia. “Hari ini saya mengukuhkan kepengurusan DPD Pengajian Al-Hidayah Kota Lubuklinggau agar apa yang menjadi program partai dapat berjalan dengan baik,” ujarnya.

Kepada seluruh pengurus pengajian Al hidayah agar kedepannya menjalankan program-program pengajian dengan rutin. Pengajian Al hidayah adalah wadah yang universal jadi siapapun tanpa membedakan-bedakan aliran tertentu, siapapun bisa bergabung dan mengikuti kegiatan-kegiatan pengajian dan keagamaan yang dilaksanakan DPD Al hidayah kedepannya.

“Siapapun bisa mengikuti kegiatan yang ada. Entah dia Muhammadiyah, NU dan sebagainya kita welcome, Al hidayah terbuka untuk semua,” tegasnya.

Kegiatan pengajian Al hidayah harus dilaksanakan secara rutin.  tentunya kegiatan dimaksud seperti belajar mengaji iqro dan al’quran dan melaksanakan kegiatan keagamaan lain dengan melibatkan para ustadz sebagai pengisi materi.

“Pada bulan puasa nanti setiap harinya kita akan melaksanakan tadarusan, semua pengurus kecamatan pengajian Al hidayah secara bergantian akan kita undang. Mengingat kondisi saat ini kita masih menghadapi covid-19 maka pengajian kita laksanakan paling banyak setiap harinya 10 orang,” ucapnya.

Ditambahkannya, DPD Pengajian Al hidayah yang telah dibentuk tidak semata-mata hanya untuk kepentingan politik saja. Namun Al hidayah diharapkan, dapat menjadi tempat belajar dan mendalami apa-apa yang menjadi kewajiban sebagai umat Islam.

Sementara itu Ketua DPD Pengajian Al-Hidayah Kota Lubuklinggau Hj.Diana Ruffini mengajak para pengurus organisasi yang ia pimpin untuk serius menjalankan amanah organisasi sesuai dengan visi dan misi dari Pengajian Al-Hidayah.

Visi dari keberadaan Al hidayah sendiri, terbentuknya kaum perempuan Kota Lubuklinggau yang bertakwa kepada Allah SWT, berakhlaqul kharimah, cerdas, mandiri dan sejahtera dalam membangun keluarga dalam wadah yang demokratis. Sedangkan salah satu misi baik Al hidayah ialah meningkatkan kualitas sumber daya perempuan yang meliputi aspek keagamaan, pendidikan, kebudayaan dan ilmu pengetahuan teknologi.*