Data Tracking Belum Diumumkan, Warga Dibuat Cemas

oleh
oleh

MUSI RAWAS – Data warga Desa Sembatu Jaya yang terpapar virus corona, hingga kini masih belum jelas. Pasalnya, pihak Pusat Kesehatan Masyarakat (Puskesmas) BTS Ulu belum mengumumkan hasil swab terakhir.

“Sekarang kami dibuat cemas, karena hingga sekarang data warga yang terpapar Covid-19 belum diumumkan. Biasanya, jika ada warga terpapar maka dilakukan tracking, tapi hingga sekarang hasil tracking tidak disampaikan,” kata RK (35) warga Sembatu Jaya kepada Musirawas Ekspres, Senin (26/07/2021).

Menurut dia, seharusnya hasil swab terakhir segera disampaikan, agar masyarakat melakukan langkah antisipasi seperti isolasi mandiri.

“Di desa sudah banyak yang terpapar, tapi tidak ada langkah penangulangan secara cepat, saya harap hasil swab segera disampaikan, bila ada yang positif dilakukan penangulangan secara cepat, sebelum virus ini mengerogot warga,” ujarnya.

Terpisah, Kades Sembatu Jaya, Samsul Bahri menyampaikan, pihaknya masih menunggu hasil swab terakhir, bagi waga yang sudah terpapar sudah melaksanakan isolasi mandiri.

“Kami masih menunggu, langkah awal sudah dilakukan, seperti penyemprotan dan minum vitamin cuma belum secara maksimal,” kata Samsul.

Jika sudah keluar data swab terakhir, sambung dia, maka pihaknya akan melakukan langkah lanjutan yakni berkoordinasi dengan pihak Puskesmas dan Polsek BTS Ulu.(ddp)