Bupati Hj Ratna Machmud Buka Pencanangan BBGRM Tingkat Kabupaten Musi Rawas dan Penilaian Lomba Desa

oleh
oleh
Bupati Musi Rawas Hj Ratna Machmud bersama Sekretaris DPMD Sumsel disambut tarian saat Pencanangan BBGRM

MUREKS.CO.ID – Bupati Musi Rawas Hj Ratna Machmud membuka secara resmi pencanangan Bulan Bhakti Gotong Royong Masyarakat (BBGRM) tingkat kabupaten, Selasa, 6 Juni 2023.

Kegiatan ini dipusatkan di Dusun 6 Dwi Dharma Desa Ciptodadi Kecamatan Sukakarya Kabupaten Musi Rawas bersamaan dengan penilaian Lomba Desa Tingkat Provinsi Sumatera Selatan.

Baca Juga :Bupati Hj Ratna Machmud Dampingi Kafilah Musi Rawas Ikuti STQ Sumsel

Pada saat bersamaan juga dilaksanakan penilaian Lomba Desa tingkat Provinsi Sumatera Selatan.

Tahun ini yang mewakili Kabupaten Musi Rawas dalam Lomba Desa Dusun 6 Dwi Dharma Desa Ciptodadi Kecamatan Sukakarya dibawah pembinaan Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Pemerintahan Desa (DPMD) Kabupaten Musi Rawas

Bupati Musi Rawas Hj Ratna Machmud memukul gong tanda Pencanagan BBGRM dan Penilaian Lomba Desa.

Hadir dalam pencanangan BBGRM dan Lomba Desa tersebut Sekretaris DPMP Sumsel selaku Ketua Tim Penilaian Lomba Desa Uzirman Irwandi.

Hadir juga Kapolres Musi Rawas diwakili Kapolsek Jayaloka Iptu Pamris Malau, perwakilan Dandim, Camat Sukakarya dan perwakilan kepala OPD di Musi Rawas.

Bupati Musi Rawas Hj Ratna Machmud mengatakan, pencanangan BBGRM dalam rangka menggelorakan semangat gotong royong.

Baca Juga :59 Kades di Musi Rawas Resmi Dilantik, Begini Pesan Bupati Hj Ratna Machmud

Menurutnya, seiring perkembangan zaman goto royong mulai berkurang.

Dengan dicanangkannya BBGRM diharapkan dapat meningkatkan kesadaran masyarakat untuk bergotong royong.

Selain itu dengan dicanangkannya BBGRM juga diharapkan dapat menumbuhkan rasa tanggung jawab.

Kemudian terciptanya keamanan dan kenyamanan di tengah masyarakat.

Bupati Hj Ratna Machmud juga berharap kegiatan serupa dapat dilaksanakan secara berkesinambungan. Sehingga dapat membantu dalam mewujudkan Musi Rawas MANTAB.

YUK GABUNG DAN BACA JUGA DI GOOLGE NEWS