Bupati HDS: Untuk Muratara Lebih Baik, Tingkatkan Kedisiplinan

oleh
oleh

MURATARA-Usai libur lebaran Idul Fitri 1442 H, Senin (17/05) Bupati Muratara, H. Devi Suhartoni atau karib disapa HDS memimpin apel pagi pertama masuk kerja bersama Wakil Bupati Muratara, Ustadz H. Innayatullah, yang berlangsung di depan Kantor Bupati Muratara, pada pukul 07.30 WIB.

Selain diikuti oleh Wakil Bupati Muratara, Ustdz H. Innayatullah, tampak hadir Sekda Muratara, Alwi Roham, staf ahli bupati, Asisten dan Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD), Camat dalam wilayah Muratara, pegawai negeri (ASN) serta tenaga hononer (TKS).

Dalam sambutanya, Bupati Muratara, H. Devi Suhartoni kembali menegaskan pegawai baik ASN maupun nonorer tetap harus menjaga kediaiplinan dalam bekerja sebagai abdi negara.

“Saya menginginkan kedisiplinan tetap dijaga sebagai abdi negara untuk Muratara,” kata H. Devi Suhartoni.

Selain itu, Bupati mengingatkan setelah menjalankan puasa dan halal bihalal agar para pegawai semakin termotivasi untuk berkerja semakin giat dan semangat. Menurut Bupati keberhasilan dalam usaha ditandai dengan semakin baiknya suatu kinerja dalam bekerja.

Bahkan dirinya berpesan dan mengajak kepada parapegawai di lingkungan pemerintah daerah untuk meningkatkan pelayanan pada masyarakat sebaik mungkin.

“Secara peribadi atas nama bupati dan keluarga dihari raya idul fitri tahun ini saya juga meminta maaf lahir dan batin,” kata dia.

Disi lain Wakil Bupati Muratara, Ustad H Innayatullah, juga mengajak pada seluruh jajaran ASN dan Honorer yang bekerja untuk meningkatkan pelayanan masyarakat dengan semakin baik, dan membuat mereka senang dan bangga dengan Kabupaten Muratara dan pelayananan pegawainya.

“Tentu hal ini tidak luput dari kedisiplinan seorang pegawai dalam bekerja. Jika sering bolos bagai mana daerah ini akan baik jika roda pemerintahanya tidak baik. Maka saya bersama pak bupati selalu menegaskan untuk meningkatkan kedisiplinan pegawai,” kata dia.

Tidak hanya itu, Bupati dan Wakil Bupati Muratara, tidak hanya menerima laporan absensi terkait kedisiplinan hari pertama kerja usai libur panjang.

Diantaranya Bupati,H. Devi Suhartoni, Wakil Bupati Muratara, Ustdz H. Innayatullah, Kepala Badan Kepegawaian Daerah, Ralin Jufri, Kasat Pol-PP, Firdaus melakukan sidak Dispora, DLH dan DPMPTSP Muratara.

Diketahui dari hasil sidak beberapa dinas yang dilakukan Bupati dan Wakil Bupati tersebut sesuai dengan laporan apsensi dan mengalami peningkatan dalam kedisiplinan pegawai selama menjabat 2 bulan terakhir sebagai kepala daerah.

Dimana, untuk DLH ada satu tenaga TKS yang tidak masuk kerja karna sakit yang dilampirkan surat keterangan dokter, untuk dinas perizinan ada 2 TKS yang tidak hadir karna sudah piket jaga malam.*